Posted by Buka Rahasia Resep
Friday, September 6, 2013
Tips Dasar Membuat Puding Menjadi Lezat - Alhamdulillah kali ini saya kembali lagi memposting di blog ini. Dan kali ini saya akan membagikan
Tips Dasar Membuat Puding Menjadi Lezat. Jangan lupa juga untuk membaca resep sebelumnya tentang
Resep Steak Ikan Kakap.
Berikut ini Tips Dasar Membuat Puding Menjadi Lezat :
- Sebelum adonan puding dimasukkan ke dalam loyang atau cetakan, basahi dulu cetakan tersebut dengan air dingin. Ini dilakukan agar puding lebih mudah dikeluarkan dari cetakan ketika sudah keras.
- Untuk mendaapatkan bentuk puding yang kecil, bisa menggunakan cetakan besar lalu setelah dingin dipotong-potong, ataupun menggunakan cetakan kecil-kecil. Perbedaannya, jika menggunakan cetakan kecil proses pendinginannya akan lebih cepat dibandingkan dengan cetakan besar.
- Supaya puding tidak berlubang, jaga jangan sampai air mendidih. Bila air mendidih turunkan suhunya atau kecilkan api. Aduk terus puding dan jangan biarkan puding menggumpal.
- Supaya susu dan santan dalam puding tidak pecah, masak puding dengan api sedang sambil terus diaduk.
- Jika memasak puding menggunakan oven, maka siapkan loyang yang sudah dialasi serbet dan diberi air hingga serbet terendam air. Letekkan pinggan tahan panas yang berisi adonan puding di dalamnya, dan pastikan bahwa ketinggian air 2/3 dari tinggi pinggan.
- Gunakan air sesuai takaran seperti yang tertera di petunjuk pembuatan ( di bagian belakangan bungkus agar-agar bubuk ). Setiap satu bungkus agar-agar memerlukan 600 ml cairan (air,susu,jus, dan sebagainya). Kelebihan air akan menyebabkan puding lembek sedangkan kurang cairan akan menyebabkan puding terlalu keras.
- Jika ingin mendapatkan puding yang lebih kenyal, campurlah mencampur agar-agar dengan jelly. Hasilnya, puding tidak terlalu 'padat' dan mudah hancur, namun juga tidak terlalu liat seperti puding jelly.
- Untuk menghindari puding yang terlalu berair, puding jangan langsung dimasukkan ke lemari pendingin setelah dituang ke cetakan. Biarkan padat di suhu ruang. Selain itu kalau menambahkan bahan padat (misal buah-buahan) sebaiknya ikut dimasak sebentar. Jangan sampai lunak, tetapi hanya dimasukkan pada saat api sudah dimatikan.
- Bahan aroma seperti vanili,rum,esens buah atau pasta pandan sebaiknya ditambahkan terakhir kali sesaat sebelum adonan diangkat dari perapian agar aroma tidak menguap.